menjalankan bisnis modal kecil, Anda tentunya harus bekerja keras memutar otak untuk mengupayakan agar angka penjualan Anda meningkat. Berbagai strategi marketing jitu telah Anda aplikasikan, namun tentu saja tetap membutuhkan waktu untuk melihat hasilnya. Agar semua kegiatan marketing yang Anda rencanakan berjalan dengan lancar, ada baiknya jika Anda membaca 5 tips untuk menunjang kegiatan pemasaran Anda agar angka penjualan segera meningkat:
1. Kaburkan Batasan Antara Dunia Nyata dan Virtual
Bisnis kini tak sekedar menjual barang dan jasa, namun Anda sebagai pemilik bisnis modal kecil juga harus mempelajari bagaimana tingkah laku konsumen (customer behavior) sehingga Anda dapat memberikan pelayanan maksimal seperti pada saat Anda melayani pelanggan secara langsung.
Dengan kata lain, Anda dan para pemilik bisnis modal kecil lainnya harus dapat memperlakukan pelanggan secara multi-taskingsehinngga Ada dapat melayani mereka melalui berbagai channel, baik promosi melalui email, pelayanan telepon, maupun berinteraksi melalui media sosial. Mereka akan terkesan kepada Anda jika Anda berhasil memberikan pelayanan secara virtual namun sama memuaskannya seperti melayani secara nyata.
Selain itu, Anda dapat buat segalanya lebih mudah dengan desainwebsite yang baik sehingga memudahkan pelanggan untuk menggunakannya. Jika Anda menerima keluhan, Anda dapat menanyakan apa permasalahan yang sedang dihadapi, apa yang mereka inginkan dan segera cari tahu bagaimana menyelesaikan peremasalahanya. Jika Anda membutuhkan partisipasi pelanggan untuk menyelesaikan masalah yang mereka hadapi, berikan petunjuk secara step-by-step sehingga mudah dimengeti.
2. Bidik Pelanggan yang Tepat dengan Produk yang Tepat
Setiap pemilik bisnis modal kecil tentunya tidak akan membidiktarget market yang tidak sesuai dengan produk maupun jasa yang ditawarkan, bukan? Untuk mencapai kesuksesan, tentunya Anda sebagai pemilik bisnis modal kecil harus dapat membantu kosumen dalam menyelesaikan masalahnya dengan produk atau jasa yang Anda tawarkan. Lebih dari itu, Anda tentunya juga menginginkan agar produk maupun jasa yang Anda miliki juga memberikan pengalaman berharga tersendiri sehingga mereka ingin mencari tahu tentang perusahaan Anda lebih lanjut.
Jika konsumen sudah sampai pada tahap tersebut, mereka tidak akan segan-segan memberikan rekomendasi dan testimoni yang baik untuk perusahaan Anda.
3. Cari Tahu Lebih Banyak Melalui Data dan Kendalikan Teknologi
Ingin menarik lebih banyak pelanggan dari kompetitor Anda? Anda sebagai pemilik bisnis modal kecil harus belajar lebih banyak darigeoconquesting, di mana teknologi berbasis lokasi dapat memberi tahu mereka penawaran apa yang bisa Anda berikan kepada mereka. Anda dapat menggunakan data dari transaksi sebelumnya dan data lainnya untuk mencocokkan penawaran dengan konsumen.
4. Go Mobile
Tablet, smartphone dan mobile device lainnya sudah hampir dapat menggantikan PC sebagai salah satu alat untuk berbelanja secaraonline. Para pemilik bisnis modal kecil dapat menggunakan berbagai aplikasi yang dapat meng-encourage masyarakat untuk berbagi hal-hal yang bermanfaat, salah satunya menawarkan diskon maupun promo melalui media sosial oleh untuk masyarakat.
5. Buat Customization Sebagai Prioritas
Pengalaman berbelanja yang unik dan mengesankan tentunya ingin dimiliki semua pelanggan Anda. Bukan hanya itu, biasanya pelanggan kelas menengah ke atas juga menginginkan agar produknya berebeda dengan produk yang ditawarkan kepada pelanggan lain. Jika bisnis modal kecil Anda menentukan target market masyarakat menengah keatas, Anda dapat melakukan beberapa customization pada produk atau jasa yang diberikan kepada pelanggan tersebut, salah satunya dengan memberikan/menuliskan nama pada produk yang diberikan seperti yang dilakukan beberapa barista di kedai Starbucks.
Menjalankan bisnis dengan modal kecil memang tidak mudah, namun semoga 5 tips yang sudah dijelaskan pada paragraf sebelumnya dapat menjadi ‘pegangan’ Anda dalam menjalankan bisnis Anda. Selain itu, Anda juga jangan sampai lupa untuk memperhatikan berbagai aspek lain bisnis Anda seperti aspek desain. Aspek desain merupakan aspek yang juga penting untuk menarik perhartian konsumen gaar mereka dapat jatuh cinta pada pandangan pertama dengan bisnis Anda.
Pastikan Anda telah menggunakan jasa desain yang baik untuk mendesain hal-hal penting dalam bisnis Anda. Desain logo yang menarik dan juga desain produk yang unik dapat membuat bisnis modal kecil Anda semakin dilirik target market.