Cara Agar Sukses di Usia Muda


gaktahu - Masih gak tahu? Cara Agar Sukses di Usia Muda? Pada dasarnya proses meraih kesuksesan itu sama saja, entah itu yang muda maupun yang tau. Yang perlu di perhatikan adalah seberapa jauh konsistensi dan pembelajaran yang bisa diambil dari setiap tantangan yang ada. 


Kabar baiknya sukses bisa diraih oleh siapa saja dan tentunya diwaktu yang tepat. Kenapa harus dibawaktu yang tepat? Jawabannya adalah sederhana, yaitu banyak milyarder yang jatuh bangkrut dan banyak diantaranya yang menyerah dan bahkan ada yang mengakhiri hidupnya gara-gara bangkrut dalam berbisnis. 

Masih bingung? Intinya untuk menjalani sebagai orang kaya diperlukan sedikitnya mental baja tentunya pemahaman tentang cara berinvestasi hingga mengelola keuangan. 

Lalu apa saja detailnya? Berikut adalah Cara Agar Sukses di Usia Muda


1. Memiliki Tujuan yang Jelas

Saat Anda mulai memutuskan untuk menjadi orang sukses di usia muda, maka tujuan Anda harus jelas. Tujuan tersebut harus tertulis di atas kertas dan selalu Anda ingat setiap hari. Jelas dalam hal ini adalah jelas apa tujuan tersebut dan jelas target waktu untuk mencapainya secara spesifik.

2. Memiliki Perencanaan yang Baik

Jika tujuan Anda jelas maka Anda bisa mulai merencanakan apa saja yang harus Anda lakukan. Anda harus pandai dan bijak dalam melakukan perencanaan supaya risiko kegagalan bisa diminimalisir.

3. Memiliki Tekad yang Kuat

Tekad Anda harus benar-benas kuat. Jika tidak, Anda tidak akan sampai pada tujuan Anda. Seringkali anak muda terbuai dengan zona nyaman mereka. Mereka suka bermain, menghabiskan uang untuk belanja, menonton TV, dan sebagainya. Jika Anda ingin sukses di usia muda sebaiknya Anda mengurangi atau bahkan membuang kebiasaan-kebiasaan tersebut.

4. Memiliki Kualitas Diri untuk Sukses

Anda harus terus meningkatkan kualitas diri dengan cara menambah wawasan, terutama dibidang yang Anda geluti. Anda tidak harus tahu semuanya tetapi khusus pada bidang Anda saja. Sebagaimana kata Ippho Santosa dalam bukunya Menjemput Rezeki yang berbunyi “Anda tidak harus memahami everything untuk memulai something. Jika Anda berusaha menguasai everything, jangan-jangan Anda malah menjadi nothing”.

5. Action Terus Menerus

Tahukah Anda orang yang berhasil itu adalah orang yang terus action mencoba berbagai cara untuk bisa menjadi orang sukses. Mungkin dalam satu kali percobaan Anda gagal tetapi pada percobaan berikutnya Anda bisa saja berhasil. Actionlah terus menerus.

6. Suka Berinvestasi

Salah satu cara menjadi orang sukses di usia muda adalah dengan berinvestasi. Jangan habiskan uang Anda untuk hal-hal yang yang tidak penting. Jika Anda bisa mengelola uang dengan baik dengan cara menginvestasikannya sejak muda maka Anda akan kaya di usia muda.

7. Berani

Menjadi orang sukses di usia muda perlu keberanian yang luar biasa. Terutama keberanian dalam memulai bisnis. Banyak lho orang yang tidak berani berbisis padahal mereka ingin berbisnis. Terkadang keberanian perlu di latih. Jika Anda berani memulai maka lama kelamaan Anda akan jauh lebih berani.

8. Memiliki Banyak Jaringan Bisnis

Untuk sukses di usia muda Anda perlu memiliki banyak jaringan bisnis sebagai salah satu daya ungkit. Anda bisa memperluas jaringan Anda sehingga Anda bisa terbantu untuk saling kerja sama dalam kebaikan.

9. Merangkul Sepasang Bidadari

Dekatilah orang tua Anda, utamakan mereka dan mintalah doa kepada mereka agar Anda bisa sukses di usia muda. Doa Anda harus selaras dengan doa orang tua. Selain itu, Anda juga bisa menyelaraskan doa Anda dengan pasangan.

10. Mendekatlah Dengan Sang Maha Pemberi Rezeki

Cara menjadi orang sukses di usia muda berikutnya adalah dengan mendekat pada Allah SWT. Karena Allah yang memberikan keputusan terakhir kepada kita. Untuk itu, kita harus meningkatkan doa, amal sholeh (seperti shalat Dhuha, Tahajud, Sedekah, dll), bertawakal kepadaNya, dan menjauhi segala yang dilarangNya.
Sekian ulasan mengenai Cara Agar Sukses di Usia Muda yang bisa kami sampaikan. Semoga menjadi referensi yang berguna bagi anda.
Previous
Next Post »